Diperkirakan Tamu Mencapai Ribuan Dipernikahan Khaiyang Ayu

Diperkirakan Tamu Mencapai Ribuan Dipernikahan Khaiyang Ayu
Diperkirakan Tamu Mencapai Ribuan Dipernikahan Khaiyang Ayu

Keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum bisa memastikan berapa jumlah undangan saat resepsi Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution yang akan dihelat 8 November di Grha Sabha Buana, Solo. Namun juru bicara keluarga Jokowi, Gibran Rakabuming menyebut kemungkinan jumlah undangan yang disebar hampir sama saat pernikahannya dengan Selvi Ananda.


"Tamu belum bisa dipastikan berapa, mungkin sama seperti dua tahun lalu (saat pernikahan Gibran)," katanya.

Seperti diketahui saat puncak acara resepsi pernikahan Gibran-Selvi, 11 Juni 2015 lalu jumlah undangan yang disebar sebanyak 4 ribu. Tak hanya pejabat, undangan juga diperuntukkan bagi warga biasa.

Karena terbatasnya kapasitas gedung, ada pembagian waktu hadirnya undangan menjadi 3 sesi. Yakni pukul 10.00-11.00 dihadiri 1.500 tamu, pukul 11.00-12.00 dihadiri 1.000 orang. Dan sesi terakhir pukul 12.00-13.00 dihadiri 1.500 tamu.

Terkait busana yang akan dikenakan saat prosesi, Ibu Negara Iriana Jokowi enggan menyampaikan. Namun ia memastikan akan ada busana khusus dalam setiap prosesi. Ia juga tak membeberkan, siapa perancang busana yang dipercaya untuk membuat gaun dan baju pengajian maupun siraman.


"Ada, nanti setiap prosesi ada busananya sendiri-sendiri. Tunggu nanti saja pas acara," ucapnya.

Saat ditanyakan menu spesial yang akan disajikan oleh katering miliknya, Gibran masih enggan menyampaikan. Ia meminta wartawan bersabar, karena akan disampaikan mendekati acara berlangsung nanti.

"Menu spesial nanti mendekati hari H saja. Nanti teman-teman kita sediakan media center. Nanti kita update terus menu-menunya, konsep-konsepnya nanti saya share juga foto-fotonya seperti apa, ini kan masih dua bulan," jelasnya.

0 comments: