United Airlines Memutuskan Mengembalikan Uang Penumpang Setelah Di Kecam Dunia

United Airlines Memutuskan Mengembalikan Uang Penumpang Setelah Di Kecam Dunia
United Airlines Memutuskan Mengembalikan Uang Penumpang Setelah Di Kecam Dunia


Maskapai United Airlines akhirnya memutuskan untuk mengembalikan uang pembelian tiket kepada seluruh penumpang pesawat. Pengembalian dana ini diberikan bagi orang-orang yang berada saat insiden pengusiran paksa salah satu penumpang dengan alasan overbooked.

Pengembalian dana diberikan selang beberapa hari usai penumpang yang diidentifikasi bernama dr David Dao, keturunan Vietnam-Amerika Serikat, diseret oleh petugas keamanan karena menolak menyerahkan kursinya kepada staf maskapai.

Akibat perlakuan buruk itu, maskapai mendapat kecaman tidak hanya dari rakyat AS tetapi juga seluruh dunia. Jarang sekali ada sebuah perusahaan penerbangan atau perusahaan yang mendapat kecaman secara global seperti United.

Terlebih tanggapan yang diberikan CEO United Airlines, Oscar Munoz sebelumnya semakin memperparah kemarahan publik, hingga akhirnya dia harus meminta maaf tiga kali atas nama perusahaan.

Pendiri perusahaan konsultan industri perjalanan "Suasana Research Group", Henry Harteveldt, menyebut keputusan maskapai untuk memberi uang ganti rugi kepada seluruh penumpang adalah pilihan yang tepat.

"Penggantian uang kepada semua penumpang adalah pilihan yang cerdas. Meski biasanya kompensasi diberikan kepada penumpang saat pesawat mengalami delay," kata Harteveldt, seperti dilansir dari laman Straits Times, Kamis (13/4).

Meski pengembalian uang itu sudah pasti dilakukan, pihak maskapai enggan untuk merinci berapa besar kompensasi akan diberi kepada 70 penumpang yang terbang dari Louisville, Kentucky ke Chicago. Juru bicara United Megan McCarthy juga menolak mengatakan penggantian akan dalam bentuk tunai atau lainnya.


0 comments: